Kasus : Kita telah menginstall Windows XP kemudian install Ubuntu. Dua-duanya sudah running well. Kemudian Windows XP kita bermasalah sehingga membutuhkan instalasi ulang Windows XP (fresh install). Setelah selesai install Windows XP, opsi pada PC kita untuk memilih Windows XP atau ubuntu akan hilang. Cara untuk merestore kembali grub adalah :
Boot dengan Ubuntu Live CD
Masuk ke Terminal (Application -> Accessories -> Terminal)
ketik sudo grub
Jalankan “find /root/grub/stage1″. Akan didapat partisi GRUB, misal pada kasusku (hd0,2).
Kemudian ketik root(hd0,2) -> sesuai dengan hasil find di point 4
Ketik setup(hd0)
Ketik quit
Restart
Tidak ada komentar:
Posting Komentar